Tentang Shutterstock
graf1x - Shutterstock merupakan salah satu penyedia terkemuka gambar digital berlisensi di dunia. Beroperasi di lebih dari 150 negara dengan 20 bahasa berbeda. Shutterstock mampu menghubungkan profesional, bisnis ataupun perusahaan dengan foto-foto terbaik, vektor, illustrasi hingga video berkualitas dari ribuan kontributor di seluruh belahan dunia.
Shutterstock pertama kali didirkan oleh Jon Oringer pada tahun 2003. Per tahun 2014, shutterstock memiliki 60.000 lebih kontributor di dunia dari 150 negara berbeda dengan tingkat pertambahan lebih dari 40.000 gambar per hari. Wajar jika akhirnya Shutterstock menjadi pilihan mayoritas Microstocker.
Meskipun sudah memiliki Image Bank yang demikian berlimpah, Shutterstock masih tetap menerima kontributor baru hingga hari ini. Hanya saja bagi yang pertama kali bergabung diwajibkan lulus tes ujian kontributor. Setelah lolos tes, kita baru bisa mengirimkan gambar - dan tetap dilakukan moderasi oleh Shutterstock - untuk memastikan kualitas gambar atau vector yang kita kirimkan sehingga memiliki nilai komersil.
Pada tahap awal bergabung ke Shutterstock, kita mungkin akan mendapati bahwa pendapatan per download masih terbilang kecil. Hanya saja secara bertahap pendapatan kecil tersebut pelan-pelan akan naik seiring dengan banyaknya download di stock vector atau gambar kita. Gambar bisa download tanpa batas per hari dan diakumulasi setiap akhir bulan - jika mencapai minimum payout, akan dibayarkan bulan berikutnya.
FAQ Bergabung di ShutterStock:
- Apakah ada test bergabung di Shutterstock?
Setiap calon kontributor harus melalui test sebelum bisa diterima Shutterstock. - Bagaimana caranya?
Calon kontributor harus mengirimkan 10 buah gambar atau vector terbaik yang dimiliki. Pastikan sudah dipersiapkan dengan baik agar lolos tes pertama sebelum menjadi kontributor. - Jenis media yang diterima Shutterstock?
Vector, Illustrasi, Fotografi, Video. - Berapa ukuran vector atau illustrasi yang dikirim?
EPS 10 dan JPG sisi terpanjang 800 pixels 72DPI - Apakah ada limit dalam mengunggah?
Tidak ada limit dalam mengunggah, tapi tetap ada moderasi kualitas gambar oleh Shutterstock. - Berapa besar earning yang diterima per download?
Tidak ada angka pasti, dimulai 0,25$ per download hingga 100$ per download - tergantung pembelian. - Minimum payout Shutterstock?
Terdapat 3 minimum payout yang bisa dipilih: 35$, 75$ dan 100$.
Credit: Stockuang dengan penyempurnaan.